Putra Sulsel Pimpin Universitas Lambung Mangkurat

  • Bagikan

Makassar, Upeks—Satu lagi putra Sulsel yang berhasil di tanah rantau. Dia adalah Prof Ahmad Alim Bachri yang berhasil menduduki posisi Rektor Universitas Lambung Mangkurat (ULM). Menteri Pendidikan dan Kebudayaan Nadiem Makarim yang melantiknya langsung di Gedung Ki Hajar Dewantara, Jakarta Pusat, Selasa (4/10/2022) pukul 14.00 WIB lalu.

Prof Alim sebelumnya berhasil terpilih sebagai Rektor ULM periode 2022-2026  pada Kamis (1/9/2022) lalu di Ruang Sidang Gedung Rektorat Lantai 3 ULM Banjarmasin.

Dia terpilih sebagai Rektor ULM periode 2022-2026 menggantikan Prof Sutarto Hadi setelah menggaet 68 suara mayoritas senat dan utusan kementerian.

Prof Alim unggul dari Dr Achmad Syamsu Hidayat dengan 25 suara dan Prof Aminuddin Prahatama Putra 10 suara.

Dia mengatakan salah satu program kerja yang prioritas setelah dilantik adalah mempersiapkan transisi satuan kerja (Satker) ke bantuan layanan umum (BLU).

“ULM telah ditetapkan sebagai perguruan tinggi layanan umum, sehingga ini salah satu transisi dari satker ke BLU hingga membutuhkan perhatian khusus untuk berpindah,” ujarnya.

Selain itu, pihaknya juga memprioritaskan untuk melakukan konsolidasi internal agar programa kedepannya bisa berjalan dengan baik.  (*)

  • Bagikan