Kanwil Kemenag Sulsel Serahkan SK CPPPK Formasi Tahun 2021 

  • Bagikan

Parepare, Upeks — Prosesi penyerahan Surat Keputusan Calon Pegawai Pemerintah dengan Perjanjian Kerja (SK CPPPK) digelar secara nasional oleh Biro Kepegawaian Sekretariat Jenderal Kemenag RI melalui zoom meeting pada Jumat sore 1 April 2022.

Tercatat 34 titik lokasi se Indonesia mengikuti kegiatan ini, dimana seluruh pegawai PPPK yang dinyatakan lulus pada ujian seleksi tahun 2021 turut serta menyaksikan seremoni penyerahan SK CPPPK yang dikemas dalam suatu acara singkat yang dibuka oleh Sekjen Kemenag RI Nizar Ali.

Untuk wilayah Sulawesi Selatan, titik lokasi mengikuti zoom ini ditempatkan di aula Kantor Kemenag  Kota Parepare yang dihadiri secara langsung oleh Kepala Bagian Tata Usaha Kanwil Kemenag Sulsel Fathurrahman mewakili Kakanwil, serta Kakan Kemenag Kota Parepare Abdul Gaffar dan Sub Koordinator Kepegawaian dan Hukum Burhanuddin.

Dalam pengarahan singkatnya, Sekjen Kemenag RI Nizar Ali menyampaikan bahwa proses seleksi telah berlangsung secara kompetitif, adil, objektif, transparan dan bersih dari praktik-praktik KKN berdasarkan syarat-syarat yg telah ditentukan.

Lebih lanjut Nizar Ali menjelaskan perbedaan yang mendasar dalam mekanisme pengangkatan CPPPK dan CPNS yaitu dalam hal penetapan Nomor Induk CPNS.

“CPNS ditetapkan terlebih dahulu  persetujuan teknis Nomor Induk dari BKN kemudian mengikuti masa uji coba selama 1 tahun, sedangkan CPPPK ditetapkam terlebih dahulu SK pengangkatnya sebagai CPPPK kemudian diusulkan ke BKN untuk persetujuan teknis Nomor Induknya, setelah itu langsung ditetapkan SK pengangkatannya untuk kemudian menerima gaji dan tunjangan”, jelas Nizar Ali.

Usai zoom memeting, Kabag TU Fathurrahman menyerahkan secara simbolis SK CPPPK kepada 2 orang perwakilan pegawai PPPK dari 57 orang yang hadir, dengan rincian 47 orang akan ditempatkan di MAN 1, MAN 2 dan MTsN Kota Parepare serta 8 orang di Kab. Sidrap dan 1 orang di Kab. Pinrang.

Untuk diketahui, pegawai PPPK yang dinyatakan lulus tahun ini sebanyak 7380 orang dan diluar dugaan Sulsel berhasil meloloskan 2025 pegawainya.

Pegawai PPPK yang lulus ini adalah merupakan ex honorer kategori dua pada formasi guru dan dosen yang ditempatkan pada Perguruan Tinggi Keagamaan Negeri di 34 Satker Kantor Wilayah Kementerian Agama se Indonesia. (AB)

  • Bagikan